Sabtu, 16 April 2011

REPRODUKSI KUCING

Jika pemilik kucing memelihara kucingnya dengan baik dan memberi pakan dengan gizi yang mencukupi, maka kucing betina akan mencapai dewasa kelamin (pubertas) pada umur 7-12 bulan. Kadang-kadang kucing betina yang pertumbuhannya sangat cepat dapat mendapai pubertas pada umur 6 bulan. dari hasil penelitian tampaknya bobot badan sangat menentukan kapan kucing mencapai usia pubertasnya. Biasanya bobot badan kucing yang mencapai pubertas adalah 2,5 kg. Kucing jantan pada umumnya mencapai usia pubertas lebih lambat sekitar 1-2 bulan dari kucing betina dengan bobot badan sekitar 3,5 kg.


Kucing betina akan terus menghasilkan anak dalam waktu yang relatif lama. Biasanya kurva kesuburan dan jumlah anak yang dilahirkan meningkat tajam pada usia muda dan selanjutnya melambat dan menurun. Secara umum disebutkan bahwa masa reproduksi kucing adalah sekitar 8-10 tahun. Terkadang ada kucing yang masih bisa menghasilkan anak pada umur 14 tahun.

Masa birahi kucing (estrus) adalah masa dimana kucing betina mau menerima kucing jantan untuk mengawininya. Masa birahi ini adalah sekitar 3-6 hari, walaupun terkadang ada kucing yang masa birahinya 10 hari. Pada periode pra estrus (1-2 hari) kucing betina biasanya manja dan meminta perhatian yang lebih, menggesekkan badannya pada berbagai benda dan terlihat sering berguling guling.

Pada periode kedua estrus, kucing betina sudah mau menerima pejantan untuk mengawininya. perkawinan dapat berulang pada interval waktu 15-30 menit. Perkawinan dapat terjadi beberapa kali dalam sehari.

Di negera empat musing kucing dapat melahirkan pada bulan apa saja, akan tetapi jarang pada musing dingin. Kucing dapat melahirkan 2-3 kali dalam setahun, dengan puncaknya pada bulan maret sampai April dan bulan juli sampai Agustus.

Apabila tidak terjadi kebuntingan kucing akan mengalami estrus dengan interval siklus 14 harian. Kucing merupakan salah satu hewan yang cukup jarang dijumpai dimana pelepasan sel telurnya merupakan akibat dari perangsangan sistem syaraf akibat perwawinanya dengan kucing jantan.

Lama bunting kucing berkisar antara 58-71 hari dengan rataan 65 hari. Rataan jumlah anak yang dilahirkan pada setiap kelahiran adalah sekitar 4 ekor anak dengan kisaran 1 sampai 10 anak. Ukuran dan berat anak tergantung pada ukuran dan berat badan induknya. Berdasarkan hasil penelitian ratio anak jantan dan betina yang dilahirkan 104:100 dari catatan sebanyak 16820 anak yang dilahirkan.

Periode laktasi bervariasi antara 50-60 hari. Induk akan mengalami estrus kembali sekitar 2-4 minggu setelah menyapih anaknya. Jumlah ideal anak bagi seekor induk agar dapat menjaganya dengan baik adalah 4-5 anak, walaupun ada induk yang dapat menjaga anaknya dengan baik dengan jumlah anak yang lebih dari angga yang disebutkan di atas.

Umur seekor kucing dapat berkisar antara 19-27 tahun dengan rataan 22-23 tahun. Berdasarkan catatan ada kucing yang dapat mencapai usia 31 tahun.

Ringkasan data reproduksi kucing :


=====================================
Status reproduksi ............rataan ..................variasi
=====================================
Pubertas jantan ...... 12 bulan ..............10-14 bulan
Pubertas betina.........9 bulan...................7-12 bulan
Siklus estrus ............14 hari ................tidak teratur
Estrus .....................3-6 hari.....................3-10 hari
Masa kebuntingan.....65 hari....................58-71 hari
Rataan anak disapih ..3-9...........................1-10
Sex rasio ..................104:100...............75-130:100
Musim kawin..............Jan-july...................Jan-Okt
Masa laktasi ..............50 hari..................48-60 hari
Masa reproduksi.........8-10 tahun....sampai 14 tahun
Usia.........................22-23 tahun.....sampai 27 tahun
====================================

1 Komentar:

Blogger Ina mengatakan...

Mau tanya klo kucing lg nyusuin anaknya ngga akan hamil atau puber?

3 Januari 2020 pukul 02.20

 

Posting Komentar

Berlangganan Posting Komentar [Atom]

<< Beranda